“Alhamdulillah, kondisi pemain cukup baik. Cedera yang terjadi lebih karena benturan biasa, tapi pemain pengganti pun mampu mengatasi situasi dengan baik,” katanya.
Mengenai potensi lawan di semifinal, Fauzi menyatakan bahwa masih belum bisa dipastikan siapa yang akan dihadapi.
“Berdasarkan regulasi, bisa saja kita bertemu dengan runner-up terbaik dari grup lain, tapi semua masih mungkin. Kita harus menunggu hasil dari pertandingan grup lain untuk tahu siapa lawan kita,” ujarnya.
Kapten Tim Sepakbola Putri Jawa Barat, Tia Darti Septiawati, juga menyampaikan apresiasinya atas kemenangan timnya.
“Pertandingan melawan Bangka Belitung adalah tantangan baru bagi kami karena ini pertama kalinya bertemu mereka. Tapi Alhamdulillah, kita bisa mengatasi situasi ini dan mempertahankan kemenangan,” kata Tia.
Dengan hasil ini, Tim Sepakbola Putri Jawa Barat optimis menghadapi semifinal, namun tetap waspada mengingat kemungkinan lawan yang kuat di babak berikutnya.