Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini bertolak ke Provinsi Jawa Timur. Jokowi hendak meninjau proyek pengendalian banjir Kali Bogel di Kabupaten Blitar.
Jokowi berangkat dari Landasan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Kamis (3/1/2019), pukul 08.55 WIB. Tujuan pertama adalah Malang.
Dari Malang, Jokowi dan rombongan melakukan perjalanan darat menuju daerah irigasi Lodoyo, Kelurahan Jegu, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar. Dia ingin meninjau hasil pekerjaan rehabilitasi irigasi Lodoyo.
Setelah itu, Jokowi diagendakan meninjau proyek pengendalian banjir Kali Bogel, Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar. Jokowi juga dijadwalkan mengunjungi beberapa lokasi di Blitar, salah satunya ke pendopo Kabupaten Blitar untuk pembagian sertifikat tanah kepada masyarakat.
Selesai acara, Jokowi akan bermalam di hotel di Kabupaten Tulungagung dan melanjutkan kegiatan kerja keesokan harinya. Turut menyertai Presiden Jokowi dalam kunjungan ini, yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Sofyan Djalil, serta Sekretaris Kabinet Pramono Anung. detiknews.