
HASANAH.ID, LIFESTYLE – Hubungan Justin Bieber dengan mantan manajernya, Scooter Braun dikabarkan buruk karena hutang jutaan dolar. Justin mengungkapkan bahwa uangnya diambil secara licik oleh Braun.
Namun penyelidikan TMZ mengungkapkan hal sebaliknya. Pada film dokumenter yang terbaru yaitu TMZ Investigates: What Happened to Justin Bieber dan sudah yang tayang di FOX.
Pada film itu mengungkap fakta bahwa ketika tur Justice yang selesai pada tahun 2022 sebagian besar sumber mengatakan bahwa Justin Bieber bangkrut. Ia memiliki utang kepada promotor konser AEG sebanyak USD 24 juta atau Rp 395.949.969.242 karena menerima uang muka sebanyak USD 40 Juta.
Hybe, Perusahaan Scooter memberikan pernyataan bahwa perusahaannya setuju untuk melunasi utangnya dan Justin telah menandatangani perjanjian membayar kembali dalam jangka waktu 10 tahun. Justin juga sempat melakukan satu kali cicilan lalu berhenti membayarnya.
Sumber Scooter juga mengungkapkan bahwa orang-orang Justin menelpon dan mengatakan bahwa artisnya tidak memiliki hutang. Sementara sumber lain memberikan informasi bahwa manajer bisnis Justin, Lou Taylor sedang menyelidiki pembukuan dan memberikan pernyataan bahwa Scooter dibayar terlalu tinggi dalam komisi sebesar USD 26 juta atau Rp 429.031.718.902.