Berita

Kang Hasan dan Milenial Bandung Ngobrol Santai Tentang Pancasila

Perkembangan teknologi saat ini, lanjut Kang Hasan, harus digunakan secara bijak dengan memastikan kebenaran informasi yang beredar bisa dipertanggungjawabkan.

“Generasi Milenal jangan mudah termakan hoax, apalagi ikut share informasi yang tidak valid, jangan mau di adu domba,” tegasnya.

Sementara itu, Anggota Komisi 9 DPR RI, Fraksi PDI Perjuangan, Ketut Sustiawan, yang menjadi salah satu pembicara mengatakan, generasi muda sebagai tonggak pembangunan bangsa, perlu dirangkul untuk mensosialisasikan paham Pancasila, agar tidak terjerumus kepada hal-hal yang akan merusak masa depan.

“Paham radikalis juga mengincar anak-anak muda sebagai sasarannya, sehingga milenial ini perlu dirangkul dengan melakukan hal positif dan Pancasilais,” terangnya.

Disisi lain, Ketua SHPVJ, Fahrein mengatakan, kegiatan tersebut merupakan hal positif bagi kaum muda seperti dirinya, agar lebih memahami Pancasila dan berkontribusi dalam menjaga keutuhan NKRI.

Menurut dia, dengan hadirnya pembicara dari sosok militer seperti Kang Hasan, memudahkan anak anak muda menerima konsep Pancasila.

“Apa yang disampaikan Kang Hasan tadi soal pemahaman dan Pengamalan Pancasila mudah diterima oleh anak muda untuk lebih Pancasilais, beliau juga sosok nasionalis dan cocok memimpin Jawa Barat,” pungkasnya.

Previous page 1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock