Hasanah.id – Kebakaran hebat melanda Los Angeles pada 8 Januari 2025, menjadi salah satu tragedi alam paling menghancurkan yang pernah terjadi di kawasan ini. Ribuan penduduk terpaksa meninggalkan rumah mereka, sementara ratusan bangunan luluh lantak dilahap si jago merah.
Angin kencang dengan kecepatan hingga 160 kilometer per jam memperparah situasi, menyebarkan api dengan kecepatan yang tak terduga.
Anthony Marrone, Kepala Pemadam Kebakaran Los Angeles, mengakui bahwa timnya kewalahan menghadapi skala kebakaran yang sangat besar ini.
“Kami telah mengerahkan segala upaya, tetapi kami kekurangan personel pemadam kebakaran dibandingkan dengan departemen lain. Situasinya sangat sulit,” ujarnya.
Luas area yang terbakar mencapai 26.000 hektar, dengan kerusakan terbesar terjadi di Pacific Palisades dan Altadena. Di Pacific Palisades, 16.000 hektar lahan hangus, menghancurkan lebih dari 1.000 rumah dan bangunan komersial. Sementara itu, di Altadena, sekitar 10.000 hektar lahan terbakar, merusak 500 bangunan lainnya. Setidaknya lima nyawa melayang, dan lebih dari 100.000 orang terpaksa mengungsi.