HASANAH.ID, CIMAHI – Masyarakat Kelurahan Setiamanah, Cimahi dan Padasuka mengharapkan adanya pasar murah yang dapat digelar setiap hari. Hal ini terungkap dalam reses Persidangan III anggota DPRD Kota Cimahi Kania Intan Puspita dari fraksi PKS, Sabtu (4/11/2023).
“Aspirasi masyarakat dari 450 konstituen yang diundang, mereka inginkan program pasar murah dikarenakan fluktuasi harga sembako naik.,” ujar Kania usai menggelar acara reses di Kantor DPC PKS Cimahi Tengah, Jl. Kebon Cau No. 47 RT 02 RW 15, Setiamanah Cimahi Tengah.
Lanjut Kania menuturkan tidak hanya program pasar murah saja yang diusulkan oleh para konstituennya, ada juga masalah pendidikan, kesehatan, dan pembangunan fisik di Kota Cimahi.
“Termasuk masalah sampah. Mengenai masalah sampah warga inginnya difasilitasi terkait sarana dan prasarananya. Mereka menginginkan tempat sampah yang tersedia secara gratis ditiap-tiap RW, penarikan sampah yang rutin, dan pembuangan sampahnya tidak terlalu jauh,”tutur Kania.