Breaking News
Trending Tags
Beranda » DPRD JABAR » Ketua DPRD Jabar Sambut Studi Lapangan Siswa SMP Sumatera 40

Ketua DPRD Jabar Sambut Studi Lapangan Siswa SMP Sumatera 40

  • account_circle Bobby Suryo
  • calendar_month Jumat, 10 Nov 2023
  • visibility 42
  • comment 0 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Hasanah.id – Ketua DPRD Jawa Barat Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI (Purn) Taufik Hidayat menerima audiensi dari SMP Sumatera 40, Kamis 9 November 2023. Taufik memberikan sambutan luar biasa dalam audiensi tersebut.

Adapun studi lapangan ini dimaksudkan untuk mengetahui tugas dan fungsi dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah. Selain Taufik, hadir pula Ketua Fraksi Partai Demokrat Toni Setiawan dan Sekretaris DPRD Jawa Barat Barnas Adjidin.

Selama audiensi dibahas soal fungsi membentuk Peraturan Daerah (Perda) atau fungsi legislasi DPRD Jawa Barat, fungsi anggaran dan fungsi pengawasan. Selain itu, disinggung pula dalam studi lapangan tadi terkait tugas dan fungsi Sekretariat DPRD Jawa Barat

“Saya sebagai Anggota DPRD Jawa Barat dari Komisi V asal Fraksi Partai Demokrat sangat mengapresiasi kegiatan audiensi SMP Sumatera 40 ini. Terima kasih juga kepada Sekretariat DPRD Jawa Barat yang sudah memfasilitasi kegiatan ini. Kami (DPRD Jawa Barat) tentu apresiasi dan sangat menerima kegiatan audiensi, kegiatan studi lapangan yang dilakukan masyarakat,” jelas Toni Setiawan

  • Penulis: Bobby Suryo
expand_less