Jakarta, 19 November 2024 – Lintasarta turut mengambil bagian dalam mewujudkan kedaulatan digital Indonesia. Melalui peran strategisnya sebagai AI Factory dari Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) Group, Lintasarta turut berkontribusi dalam menghadirkan Sahabat-AI yang diluncurkan pada acara Indonesia AI Day di pertengahan November lalu. Sahabat-AI merupakan Large Language Model (LLM) open-source Bahasa Indonesia hasil kolaborasi antara Indosat dan GoTo Group yang didukung olehGPU Merdeka milik Lintasarta serta teknologi terkini dari NVIDIA.
Bayu Hanantasena, President Director & CEO Lintasarta, menyampaikan, “Sebagai AI Factory, Lintasarta berkomitmen untuk menjadi pendorong utama inovasi dan pengembangan teknologi di Indonesia. Kami yakin bahwa dengan memanfaatkan potensi AI, kita dapat memperkuat kedaulatan digital serta mendukung pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di tanah air.”
Keunggulan dalam penerapan teknologi GPU termutakhir dari NVIDIA merupakan salah satu pilar Lintasarta sebagai AI Factory, berperan penting dalam pengembangan teknologi, serta menjadi pendorong utama inovasi, pertumbuhan ekonomi dan kedaulatan digital di Indonesia.