“Masa sich warganya sendiri tidak tahu, kalau kotanya menjadi salah satu wakil Jabar di liga dua. Mudah-mudahan setelah launching ini, masyarakat Cimahi khususnya menjadi lebih tahu tentang PSKC dan PSKC bisa menjadi team kebanggaan masyarakat Cimahi,”ungkap Melita disela acara Lounching Team & Jersey PSKC Cimahi 2020 di Stadion Sangkuriang Cimahi, Minggu (8/3).
Melita meyebutkan, untuk persiapan kegiatan sendiri sangat singkat, hanya sekitar 10 hari. Namun walau persiapannya serba mendadak, sejauh ini tidak menemui banyak kendala yang berarti. Melita menghimbau, kedepan untuk setiap laganya PSKC selalu mendapat dukungan penuh dari warga Cimahi. Dengan menonton pada setiap pertandingan yang di lakukan PSKC.
Masih ditempat yang sama Ketua PSKC, Edi Moelyo membenarkan bahwa tujuan dari lounching ini tiada lain untuk memperkenalkan PSKC kepada masyarakat Cimahi. Dimana PSKC saat masuk di liga dua mewakili Jawa Barat.
“warga masyarakat harus bangga sekarang Kota Cimahi sudah mempunyai team sepak bola yang masuk di liga dua. Mari kita dukung PSKC yang telah membawa nama baik Kota Cimahi,”pungkasnya. Kus