PEMKAB SUMEDANG

Melangkah Menuju Alam: Bupati dan Sumedang Walkers Kenalkan Keindahan Sirah Cipelang

Hasanah.id – Kawasan asri di kaki Gunung Tampomas Timur kembali menjadi sorotan. Sabtu pagi (19/4), komunitas Sumedang Walkers bersama Bupati Dony Ahmad Munir menempuh perjalanan kaki sejauh hampir 9 kilometer untuk menjelajahi keindahan Mata Air Sirah Cipelang, destinasi alam yang tersembunyi di Desa Cipamekar, Kecamatan Conggeang.

Start dimulai dari depan Gerbang Tol Paseh, para peserta berjalan menyusuri jalur desa hingga tiba di lokasi wisata yang dikelilingi pepohonan rindang dan mata air jernih yang mengalir tenang menuju pesawahan.

“Ini bukan sekadar olahraga, tapi juga bentuk nyata kecintaan terhadap daerah sendiri,” ujar Bupati Dony.

Ia menekankan pentingnya peran komunitas seperti Sumedang Walkers dalam mengangkat potensi wisata lokal melalui aksi nyata dan promosi kreatif.

Menurutnya, jika destinasi seperti Sirah Cipelang semakin dikenal luas, maka akan ada efek domino yang positif: wisata meningkat, UMKM tumbuh, dan lapangan kerja tercipta.

“Inilah mengapa publikasi harus dimaksimalkan. Mari bersama-sama memviralkan keindahan Sumedang,” tambahnya.

Mata Air Sirah Cipelang sendiri dulunya hanya dikenal sebagai sumber air bersih warga. Namun kini, kawasan ini mulai dikembangkan menjadi ruang wisata alam dengan kolam renang alami yang tetap mempertahankan kejernihan sumber airnya.

Sementara itu, Insan Setia Nugraha, salah satu pendiri Sumedang Walkers, menyebut kegiatan bertajuk “Nganjang ka Cipelang” ini tak hanya soal jalan kaki.

“Hari ini kita bergerak bersama, bukan hanya untuk kesehatan, tapi juga mendukung program kepariwisataan pemerintah. Jangan lupa upload momen kalian di media sosial!” ajaknya antusias.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Sumedang Susi Gantini, Sekda Tuti Ruswati, serta sejumlah kepala OPD yang turut menikmati segarnya udara dan panorama alam sepanjang rute perjalanan.

Bupati pun mengajak seluruh masyarakat untuk rutin melakukan aktivitas serupa.

“Berjalan kaki di alam terbuka adalah cara terbaik mengisi ulang energi setelah seminggu bekerja. Lakukan dengan hati gembira, lepaskan beban, dan rasakan manfaatnya,” ucapnya.

Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock