Home Berita Musrenbang Kelurahan Karangmekar  Bertemakan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat dan Pemantapan Pelayanan Publik

Musrenbang Kelurahan Karangmekar  Bertemakan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat dan Pemantapan Pelayanan Publik

Share
Share

Fitri menambahkan, Musrenbang tahun ini mengusung tema Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat dan Pemantapan Pelayanan Publik.” Ia berharap, melalui Musrenbang tersebut dapat terwujud peningkatan kesejahteraan masyarakat secara nyata.

Adapun anggaran pelaksanaan kegiatan Musrenbang ini dibebankan pada APBD Kota Cimahi Tahun Anggaran 2026.

‎Sementara itu, Wali Kota Cimahi yang diwakili oleh Kepala Dinas Perhubungan Kota Cimahi, Endang, selaku Binwil Karangmekar menyampaikan sejumlah pesan Wali Kota salah satunya ucapan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mencurahkan tenaga, pikiran, Sumber daya, kreatifitas, dan inovasi dalam rangkaian awal pelaksanaan Rempug Warga hingga Musrenbang.

Ia menegaskan bahwa meskipun pemerintah tengah menjalankan kebijakan efisiensi anggaran, seluruh program strategis harus tetap berjalan secara optimal.

‎Endang juga menekankan bahwa seluruh usulan dari wilayah akan diteruskan ke tingkat kecamatan untuk dirumuskan dalam formulir perencanaan dan dipadukan dengan program perangkat daerah terkait.

Share
diskominfo kota sukabumi