Hasanah.id – Anggota DPRD Jabar, Hj. Nia Purnakania, SH., M.Kn. mengajak seluruh lapisan masyarakat, khususnya kaum muda untuk terus mewujudkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
“Hari ini kita memeringati Hari Lahirnya Pancasila. Mari kita terus bersama-sama mewujudkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila guna menciptakan masyarakat yang adil dan makmur,” ujar Nia.
Peringatan Hari Lahirnya Pancasila menjadi momen untuk mengenang dan menghargai proses pembentukan Pancasila.
“Melalui perjuangan dan diskusi yang panjang, para pendiri bangsa Indonesia berusaha menemukan nilai-nilai dan prinsip-prinsip yang menjadi dasar negara yang adil dan berdaulat,” terang politisi PDI Perjuangan ini.
Hari Lahir Pancasila tak bisa dilepaskan dari peran Ir. Soekarno. Beliau yang pertama kali memperkenalkan istilah Pancasila, saat memberikan pidato tanggal 1 Juni 1945 pada sidang BPUPKI.
Peringatan Hari Lahirnya Pancasila mengingatkan kita akan pentingnya menjunjung tinggi nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, baik di tingkat individu maupun sosial.