Wakil Bendahara DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini juga menyebut MPLS membantu siswa baru untuk mengenal lingkungan sekolah, termasuk fasilitas, ruang kelas, laboratorium, perpustakaan, dan area penting lainnya. Dengan memahami tata letak dan fasilitas yang tersedia, siswa dapat merasa lebih nyaman dan percaya diri saat beraktivitas di sekolah.
“Transisi ke lingkungan sekolah baru sering kali menimbulkan stres dan kecemasan pada siswa. MPLS membantu mengurangi perasaan ini dengan memberikan informasi yang jelas, bimbingan, dan dukungan dari guru dan teman,” tegasnya.
Selain akademik, MPLS juga memperkenalkan berbagai kegiatan ekstrakurikuler yang dapat diikuti siswa. Kegiatan ini penting untuk pengembangan bakat dan minat siswa di luar bidang akademik.
“Diharapkan MPLS berjalan dengan baik dan sarat nilai edukatif, sehingga menunjang perkembangan diri peserta didik,” tandas Nia.