Hasanah.id – Hari kedua pertandingan cabang olah raga catur PON XX Papua yang diadakan di Hottel Swiss Bell Kabupaten Merauke memperebutkan 5 mendali emas sekaligus, (05/10/2021).
Kelima mendali tersebut akan di perebutkan dalam beberapa katagori yaitu, Katagori Beregu Terbuka, Beregu Putri, Perorangan Terbuka, Perorangan Putri dan Perorangan Terbatas.
Cabang Olahraga Catur nomor Catur Kilat adalah pertandingan catur yang dimainkan secara singkat. Seriap pecatur yang bertanding hanya diberikan waktu tidak lebih dari 10 Menit untuk berpikir. Bahkan kebanyakan untuk kejuaraan pecatur hanya diberi waktu 5 menit untuk berpikir cepat.
Format catur kilat yang di pakai pada PON XX Papua ini adalah 5+, artinya watu berpikir 5 menit ditambah dengan increment 3 detik setiap langkah.
Pada hari pertama untuk nomor catur kilat terbuka sudah dimainkan lima babak, sehingga penentuan pemenang akan ditentukan pada hari kedua yang masing-masing menyisakan empat babak.