HASANAH.ID – BANDUNG – Nama Anies Baswedan sempat menjadi opsi kuat bagi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk diusung sebagai calon gubernur Jawa Barat pada Pilkada 2024. Namun, keputusan tersebut tidak terwujud, dan PDIP akhirnya memilih pasangan Jeje Wiradinata dan Ronald Surapradja sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang mereka dukung pada Jumat, (30/08/2024).
Ono Surono, politisi PDIP Jawa Barat, menjelaskan bahwa komunikasi antara PDIP dan Anies Baswedan telah berlangsung intens sejak beberapa waktu lalu.
“Komunikasi dengan Pak Anies sudah kami lakukan sejak kemarin, dan proses ini semakin mengerucut hingga sore hari. Namun, kami menghadapi tantangan besar yang membuat PDIP tidak bisa mengusung Pak Anies sebagai calon gubernur,” kata Ono.
Ono menyebutkan bahwa Anies Baswedan, yang merupakan tokoh nasional asal Kuningan, Jawa Barat, dan memiliki rekam jejak baik dalam membangun Jakarta, sebenarnya sangat potensial untuk menyelesaikan berbagai permasalahan di Jawa Barat. Namun, kekuatan eksternal yang besar menjadi faktor penghambat bagi PDIP untuk mengusung Anies di Pilgub Jabar.