Motivasi tim kian tinggi lantaran Macan Kemayoran sebelumnya kalah 0-1 dari Semen Padang.
“Kita mempersiapkan untuk game menghadapi Bhayangkara setelah kemarin kita tidak dapat poin di Semen Padang, kita kembali latihan, persiapan buat Bhayangkara,” terang Ricky.
“Dan semua siap untuk kembali mengambil 3 poin di GBK. Dan semoga pertandingan besok spiritnya bagus, Jakmania banyak yang datang sehingga kita bisa dapat 3 poin kembali dan terus bersaing di atas,” imbuhnya.
Pernyataan serupa diungkapkan oleh gelandang Van Basty Sousa. Pemain yang telah kembali dari sanksi akumulasi kartu kuning itu juga bersemangat karena Persija berlaga di GBK lagi.
Menurut Van Basty Sousa, kehadiran The Jakmania di GBK akan menambah semangat dan motivasi Persija melawan Bhayangkara FC. Di satu sisi, dirinya juga enggan menganggap remeh lawannya.
“Persiapan kita dengan baik kita lakukan. Kami berharap bisa bermain dengan luar biasa di depan Jakmania. Jadi kita main di kandang itu penting buat kita lagi. Dan kita bisa dapat itu hasil maksimal dan bisa dapat 3 poin,” kata Sousa.











