Penyusup Bentangkan Spanduk ‘Kematian Aspirasi’ di Pelantikan DPRD Bandung

Sementara itu, di luar Gedung DPRD Kota Bandung sejumlah kelompok mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Cipayung Kota Bandung juga menggelar aksi. Mereka menyampaikan beberapa tuntutan dalam aksi tersebut.
Ketua GMNI Bandung Antonius Doni menyatakan, aksi ini digelar sebagai bentuk keprihatinan atas berbagai masalah yang mencuat di Kota Bandung. Terutama terkait masalah korupsi yang telah mencederai hati masyarakat.
“Banyak kasus terjadi pembiaran. Kasus-kasus korupsi naik ke media namun cepat hilang,” katanya.

Untuk itu, dia meminta Pemkot Bandung dan legislatif bisa lebih transparan dalam setiap kebijakan yang diambil. Mereka meminta setiap pelaku korupsi bisa mempertanggungjawabkan kesalahannya.
“Menuntut Wali Kota Bandung untuk mengevaluasi kinerja dan kebijakan Kota Bandung. Mempertanggungjawabkan penyalahgunaan kekuasaan (korupsi yang terus terjadi di Kota Bandung, seperti RTH, PDAM, PD Pasar dan kuasa lainnya) kepada masyarakat Bandung. Usut tuntas korupsi di Kota Bandung,” ujarnya.
Berdasarkan pantauan, aksi itu diikuti oleh sejumlah mahasiswa dari berbagai organisasi. Sejumlah petugas kepolisian pun nampak berjaga mengamankan jalannya aksi.