Home OLAHRAGA PEPARNAS XVII Solo 2024 Jadi Momentum Besar Bagi UMKM Lokal

PEPARNAS XVII Solo 2024 Jadi Momentum Besar Bagi UMKM Lokal

Share
Panitia PEPARNAS XVII menyelenggarakan Festival PEPARNAS UMKM di pelataran Stadion Manahan, Solo. Sekitar 90 pelaku UMKM ikut serta dalam festival tersebut, dan mereka akan berada di lokasi hingga PEPARNAS XVII 2024 ditutup pada 13 Oktober 2024/DOK. PB PEPARNAS XVII
Panitia PEPARNAS XVII menyelenggarakan Festival PEPARNAS UMKM di pelataran Stadion Manahan, Solo. Sekitar 90 pelaku UMKM ikut serta dalam festival tersebut, dan mereka akan berada di lokasi hingga PEPARNAS XVII 2024 ditutup pada 13 Oktober 2024/DOK. PB PEPARNAS XVII
Share

HASANAH.ID, SOLO – Pekan Paralimpiade Nasional (PEPARNAS) XVII yang sedang berlangsung di Kota Surakarta, Jawa Tengah, memberikan harapan besar bagi para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal untuk meningkatkan omzet penjualan.

Dengan ribuan atlet, ofisial, dan pengunjung yang datang ke acara tersebut, UMKM di berbagai sektor, khususnya kerajinan tangan dan fesyen, optimistis akan mendapatkan dampak positif.

Salah satu pelaku UMKM, Nining (52), pemilik usaha batik bernama Marin Laweyan, mengungkapkan optimismenya bahwa ajang PEPARNAS dapat menjadi peluang emas untuk meningkatkan penjualan batik.

“Kami berharap acara-acara seperti PEPARNAS sering digelar. Ini berpengaruh besar. Penjualan batik bisa meningkat dibandingkan hari-hari biasa,” ungkap Nining.

Baca Juga: Fasilitas Transportasi PEPARNAS XVII Sudah Maksimal Sejak Awal

Sejauh ini, ia telah menerima kunjungan dari beberapa kontingen dan atlet yang tertarik melihat koleksi batiknya, meskipun sebagian besar masih fokus pada kompetisi. Ia yakin penjualan akan meningkat lebih signifikan setelah pertandingan berakhir.

Share
diskominfo kota sukabumi