Hasanah.id – Pesona Binter Merzy KZ200 masih menjadi buruan kolektor sampai saat ini. Bukan tanpa alasan, motor 4-tak 200 cc ini terkenal tangguh dan gagah di kelasnya.
Binter Merzy adalah motor dengan gaya Classic Naked-Bike 200 cc Silinder tunggal yang diperkenalkan pertama kali di Indonesia tahun 1980. Sebetulnya, Binter Merzy adalah Kawasaki KZ200 (Z200) yang dipasarkan di Jepang sejak tahun 1976, dan masih masuk ke dalam klan Z-Series Kawasaki yang melegenda.
Binter Merzy terbagi dua generasi, utamanya dari desain hingga sistem pengapiannya. Di awal tahun pembuatannya pada tahun 1980 hingga tahun 1982, Binter Merzy menggunakan sistem pengapian platina serta desain yang di dominasi bentuk bulat.
Kemudian pada tahun 1983 Binter Merzy melakukan penyegaran pada sektor sistem pengapian dan desain. Dari platina ke CDI serta desain dari dominasi bulat menjadi kotak. Soal mesin, Binter Merzy alias Kawasaki KZ200 ini mengusung mesin 4-Tak, 198cc, Silinder Tunggal, SOHC 2 Valve, yang di develop untuk kebutuhan sehari-hari ataupun touring ria di akhir pekan. Powernya diklaim mampu tembus 18 hp di 8.000 rpm, dengan torsi di angka 16,5 N.m pada 7.000 rpm.