HASANAH.ID, BANDUNG – Pertemuan antara dua sosok yang digadang-gadang bakal baju dalam Pemilihan Walikota (Pilwalkot) Bandung, Muhammad Farhan dan Atalia Praratya sempat menjadi sorotan publik.
Menanggapi hal tersebut, kandidat Cawalkot Bandung dari Partai NasDem, Muhammad Farhan menyebut, dirinya dan Atalia memiliki potensi yang cukup tinggi.
“Karena dua-duanya potensi tinggi gitu untuk menjadi calon Wali Kota,” ungkap Farhan saat ditemui di Universitas Padjadjaran (Unpad), jalan Dipatiukur, Kota Bandung, Jumat, 26 Juli 2024.
Dari hasil survei tertutup Polsight, nama Atalia dan Farhan bertengger di puncak survei elektabilitas. Dengan Atalia meraih 48,00 persen dan M. Farhan sebesar 11,17 persen.
Kendati demikian, Farhan mengaku belum bisa memastikan apakah ia akan berpasangan dengan istri Ridwan Kamil itu atau tidak.
Pasalnya, partai yang mengusung mereka, yakni NasDem dan Golkar belum berkoalisi.
“Tapi kembali lagi partainya belum berkoalisi jadi kita nggak bisa, kita nggak boleh jadi calon independen soalnya,” kata dia.