Na Daehoon Ajukan Gugatan Cerai terhadap Jule, Pengadilan Agama Jaksel Masih Tutup Mulut

Hasanah.id – Proses perceraian antara Na Daehoon dan Julia Prastini alias Jule kini resmi bergulir di Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Gugatan cerai talak yang diajukan oleh Daehoon telah terdaftar secara resmi, menandai langkah tegas sang aktor dalam menyudahi rumah tangganya yang dilanda prahara.
Pendaftaran gugatan ini sekaligus menegaskan bahwa Daehoon memilih jalur hukum setelah hubungan pernikahannya terguncang oleh isu perselingkuhan yang sempat menyeret nama Jule ke pemberitaan publik beberapa waktu lalu.
Meski demikian, pihak pengadilan tampak berhati-hati dan belum bersedia memberikan keterangan rinci terkait perkara tersebut. Hingga kini, belum ada informasi lebih lanjut mengenai isi gugatan selain fakta bahwa Daehoon mengajukan permohonan cerai.
Ketika dimintai klarifikasi, Humas Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Abid MH, menyampaikan bahwa dokumen perkara masih bersifat tertutup dan tidak bisa diungkap kepada publik.
“Oh, itu belum bisa disampaikan. Belum boleh, itu masih rahasia,” ujar Abid saat ditemui di kantornya, Kamis (6/11/2025).







