HASANAH.ID, CIMAHI – Tahun 2024 merupakan tahun berakhirnya RPJP Kota Cimahi, berbagai program pemerintah Kota Cimahi telah dicapai di tahun 2024 ini.
Bahkan berbagai penghargaan telah diraih pemerintah Kota Cimahi, hingga Kota Cimahi meraih peringkat pertama dibandingkan daerah lainnya.
Dicky mengatakan peran penting pejabat kepala daerah sebagai pemimpin menjadi tanggung jawabnya membangun Kota Cimahi lebih baik lagi.
“Saya selaku pejabat kepala daerah yang diberikan mandat melalui penugasan untuk menjalankan pemerintahan hingga terpilihnya pemimpin definitif hasil,”ujar Dicky saat konferensi pers yang diinisiasi Diskominfo Kota Cimahi di Aula Gedung B Pemkot Cimahi, Senin (23/12/2024).
“Saya diberikan tugas atau mandat oleh Menteri Dalam Negeri dan Gubernur untuk menjadi Penjabat Wali Kota Cimahi. Tugas ini adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab,”tambahnya.
Dicky juga memaparkan ada tujuh pesan penting yang disampaikan oleh Menteri Dalam Negeri sebagai panduan dalam menjalankan tugasnya.