BeritaOLAHRAGA

Prediksi Persib Bandung Vs Persita Tangerang, Robert Albert Siap Suguhkan Strategi Total Football

Persita Tangerang kemungkinan akan banyak belajar dari kekalahan tipis pertama.

Ditambah lagi, Persita Tangerang juga memiliki amunisi baru, sejumlah pemain rekrutan anyar hasil kontrak di jeda transfer antar pemain.

Kasim Botan, Ricki Ariansyah, Jack Alan Brown dan Taylon Nicolas, adalah empat pemain rekrutan baru Persita Tangerang yang juga tentu tidak mau kehilangan momentum kemenangan pada tiap pertandingan.

“Semua lawan memiliki kekuatan tersendiri. Persib akan berusaha tampil semaksimal mungkin. Memberikan ketrampilan terbaiknya menghadapi semua lawan,” tutur Robert Albert.

Maung Bandung Persib akan mengawali debut pada putaran terakhir Liga 1 2021-2022 pada Jumat lusa, 7 Januari 2021 melawan Persita Tangerang.

Setelah Persita Tangerang, Persib Bandung dihadapakan tim kuat lain, yakni Bali United selaku tuan rumah pada 13 Januari 2022, dan terakhir di Januari 2022, akan melawan tim kuat Jawa Timur, Arema FC pada 18 Januari 2022.***

Previous page 1 2 3 4
Back to top button