PEMPROV JABAR

Ridwan Kamil : Piala Humas Jabar 2019 Semangat Bawa Jabar Juara

Sementara Bima, media sosial pun kerap bermata dua contohnya kala video lama Bima saat memantau banjir diunggah ulang sehingga menimbulkan kecemasan.

Untuk itu, dalam melawan hoaks alias berita bohong, RK lalu memperkenalkan kembali salah satu program unggulan Pemprov Jabar yakni Jabar Saber Hoaks (JSH).

“Tiap minggu unit kerja ini posting lima berita hoaks di Jabar,” ujarnya.

Dalam rangkaian acara itu, Pemprov Jabar melakukan penandatangan MoU dengan Badan Pusat Statistik Jabar dan PT Link Net (First Media), juga launching Jabar Open Data.

Selanjutnya, Piala Humas Jabar masuk ke puncak acara yakni pemberian penghargaan kepada insan humas dan protokol dari berbagai instansi dan partai politik se-Jabar.

Selain itu, terdapat penghargaan Lifetime Achievement Award yang diberikan kepada jurnalis senior RRI Bandung, Ritha Suryalaga.

Ajang penghargaan Piala Humas Jabar sendiri baru digelar tahun ini. Dengan tema ‘Refleksi Satu Tahun Jabar Juara’, Piala Humas Jabar 2019 menggambarkan berbagai prestasi daerah di bawah kepemimpinan Rindu demi jawara baik lahir maupun batin.

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock