BeritaHeadline

Sejak pukul 22.30 WIB Facebook, Instagram, dan Whatsapp Eror

Situs bernama Downdetector.com menunjukkan ada lebih dari 40.000 orang setiap menitnya yang melaporkan masalah dengan Facebook dan Instagram.

Sementara itu, platform pesan instan raksasa media sosial WhatsApp juga mendapatkan laporan dari 14.000 pengguna.

Sementara Facebook Messenger juga mendapatkan laporan permasalahan dari 3.000 pengguna.

Permasalahan ini dilaporkan terjadi tak hanya di India saja melainkan juga di Pakistan, Inggris dan beberapa negara besar lainnya di seluruh dunia.

Dari pantauan ke tiga situs itu tak bisa digunakan, aktivitas chat, mengirim foto dan video via Whatsapp dan Facebook tak bisa dilakukan.

Pemadaman besar-besaran ini juga menyebabkan aktivitas seperti call, video call dan lainnya tak bisa dilakukan untuk saat ini.

Sedangkan untuk Instagram, unggahan foto terbaru dan juga story terbaru tak bisa dilihat dengan tulisan ‘Couldn’t refresh feeds’ berada di bagian bawahnya.

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock