Totong Solehudin menuturkan secara keilmuan, saya dari praktisi pemerintahan birokrasi tidak bosan mengingatkan peran Kolaborasi Pentahelix. Secara teoritis saat ini tepat menerapkannya dengan 5 unsur subjek yaitu: Akademisi, Bisnis, Komunitas, Pemerintah dan Media.
“Menurutnya, cara pandang seseorang di tentukan dengan sudut pandang masing-masing, artinya kita perlu bantuan orang lain, maka kolaborasi sangat penting kita lakukan,”tuturnya.
Lanjut Totong memaparkan kalau di dalam kolaborasi ada yang di rugikan itu bukan kolaborasi, kolaborasi adalah semuanya harus di untungkan. Sekarang ini dalam bekerja kita harus super tim, jadi media ini bagian dari pekerjaan kami di pemerintahan.
“Dalam super tim itu ada yang namanya tim internal ada tim eksternal, maka kita harus bersama-sama, karena kini zaman era tranparansi artinya syaratnya terpenuhi, prosedurnya di tempuh,” paparnya.
Sementara dalam kesempatan yang sama Ketua IPJI, Ai Mulyani mengatakan karya jurnalistik merupakan kunci utama dalam menjalankan peran dan tugas seorang wartawan.