Sebagai tambahan, mengutip dari Media Korea Chosun Biz, keduanya sempat dikaitkan pada April 2021. Kala itu muncul dugaan bahwa Ye Ji terlibat dalam hubungan asmara dengan sang aktor dan Lee Robe yang dikenal sebagai sepupu Kim Soo Hyun.
Baca Juga: Intip Sinopsis Undercover High Shool, Drakor Terbaru dari Seo Kang Joon
Meski rumor ini sempat ramai diperbincangkan, baik Seo Ye Ji maupun Kim Soo Hyun tidak pernah memberikan tanggapan resmi.
Hingga artikel ini diturunkan, nama Kim Soo Hyun terus mendapat sorotan usai rumor mengenai hubungannya dengan mendiang Kim Sae Ron meruak. Terutama setelah bibi dari mendiang Kim Sae Ron membongkar penyebab meninggalnya sang keponakan diduga karena Kim Soo Hyun.***