Berita

Setelah Dua Tahun Ditinggal Sandiaga Uno, Kini Gubernur DKI Jakarta Miliki Wakil Baru

“81 suara untuk Ahmad Riza Patria, 17 untuk Nurmansjah Lubis, suara tidak sah 2,” kata Ketua Panitia Pemilihan Farazandi Fidinansyah.

Setelah terpilih Riza mengatakan bahwa sebagai wakil gubernur dia akan mewujudkan visi misi program yang telah dijanjikan oleh Gubernur Anies Baswedan dan wakil gubernur sebelumnya, yakni Sandiaga Uno.

“Iya tentu tugas wakil gubernur membantu gubernur. Tentu sesuai ketentuan, kan ada peran dan tugasnya,” kata Riza.

Dia juga turut berterima kasih pada sejumlah pejabat Gerindra dan DPR, tak terkecuali ketua umum Partai Gerindra sekaligus Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

“Terima kasih atas dukungan bantuan dukungan dari pimpinan Gerindra, Pak Prabowo dan semua pimpinan partai dan teman-teman,” ujarnya.

Previous page 1 2
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock