“Mudah-mudahan bukan pertanda apa-apa dan cepat ada jawaban dari pihak terkait,” tutupnya.
Sebagaimana diketahui, selain Sumatera Selatan suara dentuman misterius turut didengar di daerah Jawa Barat. Suara itu pun jadi perbincangan dan mengemuka di media sosial.
Seorang anggota DPRD Cianjur di Komisi IV, E Deni Nuryadi mengaku mendengar dentuman itu pada Selasa (25/12/2018) dini hari tadi
“Suara dentuman beberapa kali, jam 01.00 WIB kemudian jam 02.00 WIB suaranya mirip ledakan bom menggelegar tapi tidak sampai membuat dinding rumah bergetar,” kata Deni melalui sambungan telepon dengan detikcom.
Dia mendapat kabar, sumber suara itu berasal dari latihan militer TNI di daerah Rancabali, Kabupaten Bandung. Namun ternyata, suara itu terdengar pula di daerah Sukabumi. detiknews.