Selain itu, Wabup juga berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kemandirian anggota Pramuka berkebutuhan khusus agar lebih terampil di bidang Scouting Skill dan berpilaku disiplin hidup sehat.
“Kegiatan sebagai wadah untuk menampilkan karya kreatif dan inovatif anggota Pramuka berkebutuhan khusus di bidang keterampilan dan seni. Lebih dari itu, dapat memupuk tali persaudaraan dan lebih memahami kepramukaan,” kata Wabup.
Selaku Ketua Kwarcab, Wabup berharap kegiatan tersebut bisa berkesinambungan dan diikuti oleh seluruh Kwarcab di Jawa Barat.
“Bukan hanya sekarang saja tapi terus berkesinambungan ke depannya. Juga tidak hanya diikuti oleh 3 kabupaten dan 2 kota, tapi oleh kota dan kabupaten seluruh Jawa Barat,” imbuhnya.
Wabup juga berpesan kepada kakak-kakak Pembina agar lebih tekun dan tertantang untuk mengantar adik-adiknya yang berkebutuhan khusus sehingga mereka bisa lebih maju, berkembang dan membanggakan.