Breaking News
Trending Tags
Beranda » Berita » Tinggalkan Rindu, Partai Hanura Jabar Kini Sokong Hasanah

Tinggalkan Rindu, Partai Hanura Jabar Kini Sokong Hasanah

  • account_circle khasanah
  • calendar_month Selasa, 24 Apr 2018
  • visibility 557
  • comment 1 komentar
  • print Cetak

info Atur ukuran teks artikel ini untuk mendapatkan pengalaman membaca terbaik.

Sedianya, pernyataan pengalihan dukungan Partai Hanura akan dideklarasikan juga dalam rapat akbar pasangan Hasanah yang akan digelar awal Mei mendatang.

Abdy Yuhana menuturkan, pengalihan dukungan itu menjadi bentuk kepercayaan. Sebagai tindak lanjut, tim pemenangan akan segera melakukan konsolidasi untuk pemenangan.

“Ini adalah bentuk kepercayaan yang diberikan kepada kami, akan segera kami konsolidasikan,” ujar Abdy.

Dia optimistis, dukungan Partai Hanura akan menjadi tambahan untuk memuluskan jalan kemenangan. Sejauh ini, dia mengatakan, masa kampanye menunjukkan semakin meningkatnya penerimaan masyarakat calon pemilih kepada pasangan Hasanah.

Hal itu sejalan dengan popularitas sekaligus elektabilitasnya. Diyakini, suara keseluruhan yang digalang saat pemilihan nanti bisa bertambah. “Bisa sampai 36 persen,” kata Abdy. pikiran-rakyat.com

  • Penulis: khasanah
expand_less