HASANAH.ID, JABAR – Gempa bumi yang melanda Kabupaten Kuningan yang terjadi pada Kamis dan Jumat, 25-26 Juli 2024, menyebabkan sejumlah bangunan alami kerusakan.
Dari data Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat, tercatat ada 18 bangunan yang rusak akibat gempa Kuningan.
Pj Gubernur Jabar, Bey Machmudin menyebut, Belasan bangunan tersebut terdiri dari 16 rumah warga dan dua bangunan fasilitas umum.
“Sampai hari tadi, saya mendapatkan laporan 16 rumah yang rusak ringan. artinya, retak-retak. dan 2 fasilitas umum alami kerusakan,” kata dia saat meninjau lokasi kebakaran di Pasar Simpang Dago, Jumat, 26 Juli 2024.
Bey juga menyampaikan jika tidak ada tempat pengungsian khusus. Warga yang terdampak, lanjutnya, mengungsi di rumah sanak saudara.
“Tidak ada pengungsian, ada satu rumah yang bagian dari rumah itu membahayakan, mereka bergotong royong mengangkat bagian itu dan warganya diungsikan ke rumah saudara untuk sementara Waktu,” ungkapnya.
Dalam kunjungannya ke Kuningan, ia mengatakan jika aktivitas warga terpantau masih normal.