Senada dengan Daniel, anggota TKN Jokowi-Ma’ruf, Achmad Baidowi mengatakan Sandiaga seharusnya mengecek fakta di lapangan lebih dulu sebelum bicara. Kabinet kerja Jokowi, menurut dia, sudah jelas yakni pemerataan ekonomi.
“Sebaiknya sebelum berstatemen dilihat dulu kenyataan di lapangan. Orientasi pembangunan di era kabinet kerja adalah untuk pemerataan ekonomi guna peningkatan kesejahteraan rakyat. Termasuk orientasi pembangunan yang tak lagi Jawa sentris tapi Indonesia sentris bertujuan untuk pemerataan pembangunan termasuk pula kawasan 3 T (tertinggal, terlur dan terdepa)” jelas Baidowi dihubungi terpisah.
Menurut dia kerja pemerintahan Jokowi sudah terbukti selama 5 tahun belakangan dari sektor infrastruktur. Sehingga Sandiaga diminta tak asal bicara.
“Bisa dilihat perkembangan pembangunan selama lima tahun terakhir. Kalau dibilang pemerintah tidak hadir di daerah 3 T (tertinggal, terdepan, dan terluar), lalu pembangunan itu dilakukan siapa? Janganlah menyebar hoax terus menerus kasihan masyarakat,” kata Baidowi.