Berita
Upaya Pemberdayaan Masyarakat, BPDASHL Citarum Ciliwung bangun Kebun Bibit Desa/Kelurahan

Pembangunan Kebun Bibit ini atas permohonan masyarakat Kelurahan Babakan Pasar melalui Lurah Babakan Pasar Rena Da Frina, SP. Bibit yang disediakan sejumlah 60.000 batang dengan jenis kayu-kayuan antara lain Mahoni, Damar, Ketapang Kencana, Pucuk Merah dan jenis MPTS (buah-buahan) antara lain Matoa, Nangka, dan Duku.
Harapan Ibu Lurah Babakan Pasar Rena Da Frina, SP : 1).Program terus berlanjut; 2)Warga khususnya warga Kelurahan Babakan Pasar menanam dan memelihara pohon minimal 1 pohon setiap rumah; 3)Kebutuhan bibit tanaman di Kota Bogor dapat disuplai dari Kebun Bibit ini; 4)dapat mengedukasi masyarakat untuk gemar menanam dan menjaga kelestarian lingkungan.