28 Korban Kecelakaan di Tol Cipularang Jalani Perawatan di RS Abdul Radjak Purwakarta

Hasanah.id – Sebanyak 28 korban kecelakaan yang terjadi di Tol Cipularang KM 92 arah Jakarta pada Senin (11/11/2024) sekitar pukul 15.15 WIB kini mendapat perawatan intensif di Rumah Sakit Abdul Radjak, Purwakarta, Jawa Barat. Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, menyampaikan kondisi korban setelah menjenguk mereka pada Selasa dini hari (12/11/2024).
Dalam keterangannya, Bey mengungkapkan bahwa kecelakaan yang disebabkan oleh truk pengangkut kardus yang menabrak beberapa kendaraan di depannya ini mengakibatkan 21 orang mengalami luka ringan, 7 orang terluka parah, dan satu korban meninggal dunia.
“Kami perlu memikirkan langkah mitigasi untuk mencegah terjadinya kecelakaan di area ini ke depannya. Jalur antara KM 90 hingga KM 100 memiliki kontur menurun, ditambah perbaikan jalan yang sedang berlangsung, yang meningkatkan risiko,” ujar Bey saat ditemui di RS Abdul Radjak Purwakarta, Selasa (12/11/2024).
Bey juga menekankan pentingnya kehati-hatian bagi pengemudi, terutama pengendara truk, untuk memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik. Uji kelayakan kendaraan menjadi hal penting yang perlu diperhatikan sebelum menempuh jalur tol.