Hasanah.id – Merdeka dalam bingkai seni dan rupa, Pelukis asal Kota Cimahi Bahar Malaka melakukan aksi melukis diatas 17 kanvas dengan diiringi 8 lagu nasional selama 45 menit. Hal ini mencerminkan simbol Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yaitu 17-8-1945. Aksi melukis ini digelar di Pendopo DPRD Kota Cimahi, Senin (24/8/2020).
Dari pantauan di lokasi, sebelum dilakukan aksi melukis, acara ini diisi aksi teaterikal yang menggambarkan seorang pelukis. Hadir dalam acara tersebut Wakil Wali Kota Cimahi, Forum Pelukis Kota Cimahi, Komunitas pariwisata dan budaya.
![](https://hasanah.id/wp-content/uploads/2020/08/bahar1.jpg)
Pelukis asal Kota Cimahi Bahar Malaka didaulat membuat 17 karya lukis diiringi 8 lagu nasional dalam waktu 45 menit. Melukis on the spot ini di klaim baru pertama ada di Indonesia. Hasil karya 17 Lukisan abstrak cat diatas kanvas ini kemudian di lelang dan hasil penjualan digunakan untuk kegiatan sosial.
“Kami pelaku seni di Cimahi turut serta memperingati hari kemerdekaan dengan menggelar acara ini, tema 17-8-1954 dalam melukis on the spot ini sengaja untuk mengingatkan kita bahwa kemerdekaan ini di mulai,”ujar Bahar Malaka pelukis eksentrik usai menuntaskan 17 lukisan itu.