Hasanah.id – Madiun. Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mengatakan, pihaknya telah mengembangkan komoditas porang secara optimal dengan mendorong baik hulu maupun hilir sejak 2020.
Saat ini porang dan sarang burung walet bahkan sudah ditetapkan sebagai komoditas super prioritas untuk meningkatkan nilai ekspor pertanian.
“Sejak 2020, Kementerian Pertanian (Kementan) memasukkan ini (porang) dalam komoditi pertanian walaupun tanaman itu sudah lama ada tapi ini tanaman hutan sebenarnya,” ujarnya ketika menghadiri Gerakan Panen Porang di Desa Klangon, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, Kamis (17/6/2021).
Oleh karena itu, menteri yang akrab disapa SYL ini mengajak para petani turut mengembangkan porang di berbagai daerah.
“Jadi sekarang kami optimalkan, bahkan Bapak Presiden mengatakan porang harus menjadi harta karun kita yang baru untuk mengangkat ekonomi,” katanya seperti dikutip Kompas.com.
Mentan menambahkan, Kementan juga akan segera menjabarkan agenda aksi dalam pengembangan budidaya, pascapanen bahkan hilisasi porang.