Hasanah.id – Bupati Sumedang, Doni Ahmad Munir, mengatakan untuk mendorong terciptanya stabilitas keamanan dan terwujudnya pembangunan yang berkelanjutan di daerah serta mengantisipasi berbagai bentuk ancaman tentang hambatan dan gangguan, perlu adanya peningkatan kewaspadaan dini berbagai aspek baik ideologi, politik, ekonomi sosial dan budaya maupun pertahanan dan pertahanan sejalan dengan permendagri nomor 46 tahun 2019 tentang kewas padaan dini di daerah.
“Seiring dengan semakin meningkatnya ancaman ekstremisme berbasis kekerasan yang mengarah pada terorisme diindonesia telah menciptakan kondisi rawan yang mengancam Hak atas rasa aman dan stabilitas keamanan nasional dan daerah. Dalam upaya pencegahan dan penanggulangan ekstremisme berbasis kekerasan diperlukan suatu stategi komprehensif,” ujar Bupati
Hal ini disampaikan saat Bupati memimpin Deklarasi Kebangsaan Jemaah Khilafatul Muslimin Ummul Quro Sumedang. Jum’at, (1/7/2022). Adapun kegiatan ini diadakan di Mako Polsek Tanjungsari Polres Sumedang. Kegiatan deklarasi jamaah khalifatul muslimin ini dalam rangka melindungi kadaulatan Negara kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan pancasila dan Undang – undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945