DPRD Jabar Weni Dwi Aprianti Ajak Para Remaja Laksanakan Vaksinasi Dosis Ketiga

HASANAH.ID – BANDUNG. Anggota Komisi V DPRD Jabar, Weni Dwi Aprianti, S.Ab., mengajak masyarakat khususnya kaum muda atau remaja untuk melaksanakan vaksin dosis ketiga (booster) sesuai harapan pemerintah provinsi Jawa Barat.
“Saya mengajak para remaja atau pemuda untuk segera melaksanakan vaksin dosis ketiga, hal ini penting untuk menjaga kekebalan bagi diri kita sendiri maupun orang lain atau sekitarnya. Saat ini pandemi masih ada, dan kita harus tetap waspada,” ungkap Weni, Rabu 27 Juli 2022.
Pihaknya mengapresiasi langkah pemerintah dalam upaya percepatan vaksinasi dosis ketiga yang berencana menggelar atau memberikan pelayanan vaksinasi masal pada Agustus nanti.
“Kami mendorong langkah pemerintah dalam upaya percepatan penyelenggaraan vaksinasi dosis ketiga untuk para remaja ini. Sosialisasi harus terus dilakukan agar targetnya bisa tercapai,” kata legislator PDI Perjuangan ini.
Menurutnya, para remaja dengan mobilitas atau perjalanan dan kegiatannya yang cukup tinggi sudah seharusnya sadar akan pentingnya imunisasi dosis ketiga ini.
“Para remaja ini mobilitasnya sangat tinggi, alangkah baiknya pemerintah juga memberikan penguatan agar vaksinasi ini menjadi bagian dari syarat untuk melakukan perjalanan atau beraktivitas di tempat umum,” tuturnya.