Berita

Pemkot Cimahi Terima Tim Verifikasi Lapangan Evaluasi Akhir Program Terpadu P2WKSS Tingkat Provinsi

HASANAH.ID, CIMAHI – Kota Cimahi Kedatangan Tim Verifikasi Program Terpadu Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS). Verifikasi Lapangan Evaluasi Akhir Program Terpadu P2WKSS Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023 dilaksanakan di RW 12 Kelurahan Utama Cimahi Selatan Kota Cimahi, sebagai perwakilan dari Pemerintah Daerah Kota Cimahi yang menjadi lokus dalam Program P2WKSS Rabu (6/12).

Program P2WKSS merupakan program peningkatan sinergitas dan kolaborasi antara seluruh stakeholder untuk memberikan perubahan tatanan Masyarakat dengan meningkatkan peran perempuan untuk selalu berpartisipasi aktif dalam Pembangunan, khususnya dalam membina keluarga sejahtera.

Pj. Wali Kota Cimahi, Dicky Saromi mengungkapkan melalui Program P2WKSS dan Sekoper Cinta (Sekolah Perempuan Capai Impian dan Cita-cita), perempuan didorong agar berperan aktif melibatkan diri dalam upaya ketahanan keluarga, sehingga hasil pembangunan keluarga akan lebih maju dan berkembang bagi seluruh masyarakat yang sejalan dengan paradigma kemajuan perempuan, juga kemajuan di daerah.

1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock