HASANAH.ID – Tahukah Anda war takjil di bulan Ramadan, rupanya masih diminati oleh masyarakat Indonesia? Saking banyaknya yang antusias ingin berburu takjil untuk disantap saat tiba waktunya berbuka, terkadang sebagian orang tidak kebagian dan pulang dengan tangan kosong.
Seperti misal gagal mendapatkan camilan atau kudapan favoritnya. Ternyata hal tersebut bisa disebabkan oleh berbagai faktor, misal dari datang terlalu terlambat sehingga didahului pembeli lain atau terlalu sibuk mencari lokasi yang strategis.
Supaya Anda tidak mengalami hal tersebut, tim redaksi Hasanah.id akan memberikan informasi seputar sederet tips untuk war takjil di Ramadan 2025, apa saja? Simak artikel ini sampai akhir ya!
Baca Juga:3 Tips ‘War’ Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2025, Awas Jangan Kehabisan!
Berkoordinasi dengan teman atau keluarga
Jika Anda ingin membeli berbagai jenis takjil, berkoordinasi dengan teman atau keluarga rupanya dapat membantu. Dengan membagi tugas membeli takjil yang berbeda, Anda bisa mendapatkan lebih banyak variasi tanpa harus mengantre lebih lama dari biasanya.
Kenali lokasi dan penjualan terpercaya
Mengenal lokasi bazar dan penjual yang biasa menyediakan takjil favorit Anda dapat memudahkan pencarian. Beberapa penjual mungkin memiliki antrean panjang, jadi mengetahui waktu yang tepat untuk membeli dari mereka bisa menjadi strategi efektif.