
HASANAH.ID – MAKASSAR. Persija Jakarta, harus mengakui keunggulan tuan rumah PSM Makassar dengan skor 2 0, pada pekan ke 6 lanjutan Super League Indonesia, 2025/2026, Minggu malam, 21 September 2025.
Meski tampil mendominasi, serta dukungan pemain full tim, Persija tak mampu menembus pertahanan PSM Makassar yang tampil disiplin.
Babak pertama, Persija Jakarta mampu mencetak gol namun wasit menganulir karena Maxwell tertangkap offside dan dipastikan dengan Var.
PSM Makassar solid dilini pertahanan, meski sesekali melakukan serangan balik berbahaya. Namun hingga turun minum babak pertama, kedudukan masih 0-0
Memasuki babak kedua, strategi kedua pelatih berubah, terutama PSM Makassar dan terbukti serangan dilakukan dan membuahkan dua gol di babak kedua.
Kedua gol PSM Makassar dicetak oleh Savio Roberto (54′) dan Abu Kamara (78′).
Hasil positif yang diraih tuan rumah membuat PSM Makassar merasakan kemenangan perdana di Super League 2025/2026.
Hasil kekalahan Persija Jakarta ini menjadi pemicu dan semangat Persib Bandung untuk bisa mendekati papan atas klasemen sementara Super League Indonesia.







