Berita

Bandara Kertajati Diresmikan, Kang Hasan Siap Bangun Jalur Rajawali

Presiden RI Joko Widodo membuka secara resmi operasional Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) di Kertajati, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Kamis pagi (24/5).

BIJB Kertajati merupakan bandara kedua terbesar di Indonesia setelah Bandara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta dengan luas mencapai 1.800 hektar.

Calon Gubernur Jabar nomor urut 2 Hasanuddin (Kang Hasan) yakin Bandara Kertajati akan mendongkrak perekonomian warga di sekitarnya, terutama di wilayah Majalengka, Kuningan, Indramayu dan Cirebon.

Adanya BIJB Kertajati menurut purnawirawan Jenderal AD bisa melahirkan pusat ekonomi baru di wilayah Timur Jabar itu. Dengan demikian mendorong masyarakat disekitar bisa mendapatkan banyak profesi dan aktivitas yang menguntungkan.

“Sektor perdagangan pasti meningkat. Sektor jasa akan dibutuhkan, industri otomatis akan berkembang,” jelas pria yang akrab dikenal Kang Hasan itu usai bertemu masyarakat Desa Sukamanah, Kecamatan Bojong, Purwakarta, Kamis (24/5).

Kang Hasan juga meyakini keberadaan Bandara Kertajati akan mendukung pengembangan provinsi Jabar pada sektor pariwisata. Terutama di Majalengka dan Kuningan yang menyimpan potensi wisata alam dan sejarah.

1 2 3Next page
Back to top button

Adblock Detected

Mohon Untuk Menonaktifkan Adblock