Presiden Joko Widodo (Jokowi) blusukan ke pasar Suryakancana, Bogor, Jawa Barat. Tak hanya menanyakan harga bahan pokok, Jokowi juga membeli sayuran hingga buah-buahan.
Jokowi tiba di lokasi pada Selasa (30/10/2018) sekitar pukul 22.00 WIB. Dia didampingi Wali Kota Bogor Bima Arya. Pertama, Jokowi mendatangi pedagang yang menjual sayuran.
“Tadi beli kenikir. Seikat Rp 2 ribu. Tadi (Jokowi) beli 5 ikat dikasih Rp 50 ribu,” ujar Maman, pedagang.
Jokowi kemudian berkeliling. Dia membeli cabai rawit, tomat, hingga sayur bayam. Jokowi berinteraksi dengan para pedagang tentang harga bahan pokok.
Saat tiba di pedagang tempe, Jokowi menanyakan harga tempe saat ini. Dia juga memborong sekitar 6 buah tempe berukuran besar.
“Tadi nanya, harga tempe, kedelai, naik atau nggak. Stabil sekarang. Yang ukuran kecil Rp 4 ribu, yang besar Rp 10 ribu,” ujar penjual tempe yang dibeli Jokowi, Munarto.
Seusai blusukan, Jokowi mengatakan alasannya mendatangi pasar untuk melihat langsung apakah betul ada kenaikan harga bahan pokok seperti yang diisukan belakangan ini. Dia mencatat sendiri harga sayuran hingga buah-buahan di pasar.