ADIKARYA PARLEMENBerita

Anggota DPRD Jabar Hj Iis Turniasih Sampaikan Selamat HUT Provinsi Jawa Barat Ke-79

HASANAH.ID – BANDUNG. Anggota DPRD Jawa Barat, Hj. Iis Turniasih menyampaikan selamat Hari Ulang Tahun Provinsi Jawa Barat Ke-79, Senin 19 Agustus 2024.

“Selamat Hari Ulang Tahun Ke-79 Provinsi Jawa Barat, semoga Jawa Barat bisa lebih maju, kesejahteraan masyarakat meningkat, tren positif di berbagai sektor dan tentunya pembangunan yang dilakukan harus memberikan dampak positif terhadap masyarakat,” kata Iis Turniasih, saat dikonfirmasi, Senin 19 Agustus 2024.

Iis Turniasih mengungkapkan sejarah pembentukan provinsi Jawa Barat tanggal 19 Agustus 1945, yaitu dua hari setelah Indonesia merdeka, melalui sidang PPKI di tanggal tersebut, ditetapkan pembagian wilayah negara Republik Indonesia.

Wilayah Republik Indonesia dibagi atas delapan provinsi yang juga sekaligus ditunjuk gubernurnya, salah satunya yakni Jawa Barat. Berikut penunjukan provinsi dan Gubernurnya.

Disampaikan Iis, tahun ini HUT Provinsi Jawa Barat jatuh pada Sabtu, 19 Agustus 2024. HUT ke-79 Jabar mengusung tema ‘Jabar Menyala Indonesia Maju’ merupakan harapan yang besar dan memiliki makna makna Jawa Barat di tengah transisi kepemimpinan tetap semangat maju untuk membangun Jabar.

1 2Next page
Back to top button