ADIKARYA PARLEMEN
HASANAH.ID, PANGANDARAN – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat dari Fraksi PDI Perjuangan Hj Ijah Hartini apresiasi terhadap pemerintah provinsi yang telah membantu melaksanakan program Rumah Tidak Layak Huni (RUTILAHU) di Kabupaten Pangandaran.
Hj Ijah Hartini mengatakan bahwa jumlah penerima bansos Rutilahu di Kabupaten Pangandaran 220 unit program bantuan tersebar di 11 desa, 10 Kecamatan dimana masing-masing desa mendapatkan 20 unit program bantuan yang diperuntukan untuk masyarakat berpenghasilan rendah.
“Masih banyak desa yang belum menerima bantuan Rutilahu. Oleh karena itu, kami mohon kepada Dinas Perumahan dan Pemukiman untuk terus melanjutkan program ini secara berkesinambungan,” harapnya
Ia pun mengajak semua pihak untuk bersama-sama berkolaborasi membantu masyarakat yang membutuhkan khususnya melalui program Rutilahu.
“Banyak sekali saudara dan tetangga kita yang sangat membutuhkan bantuan terkait hal itu Alhamdulillah dari provinsi maupun pusat tentunya kita berkolaborasi dari semua pihak. Dengan kolaborasi kita bisa tahu mana yang harus kita ajukan,” lanjutnya.