ASPEDI Siap Bantu Pemkab Sumedang Laksanakan Vaksinasi

Pada kesempatan ini pula, pihak ASPEDI DPC Sumedang mengajukan permohonan kelonggaran dalam pelaksanaan reaepsi pernikahan di Kabupaten Sumedang.
“Kami mengajukan permohonan kelonggaran dalam aturan acara resepsi pernikahan di Sumedang. Kami juga mengajak serta PAMII dan PKSB untuk selalu aktif dan disiplin menjalankan protokol kesehatan,” terangnya.
Atas permohonan itu, Doni menyampaikan kebijakan akan dikeluarkan seturut level PPKM di Sumedang serta apresiasi kepada semua pihak terkait pelaksanaan resepsi selama ini.
“Terima kasih kepada semuanya yang telah taat mematuhi anjuran atau kebijakan pemerintah, terutama dalam mematuhi protokol kesehatan ketika kegiatan resepsi pernikahan,” ucapnya.
Saat ini Sumedang sudah memasuki zona kuning dan masuk di PPKM level 3. Jadi ada beberapa kegiatan yang sudah bisa dilaksanakan tetapi tetap pelaksanaannya dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan, seperti acara resepsi pernikahan.
Turut hadir dalam audiensi ini Kadisparbudpora, Kasatpol PP, dan pihak terkait lainnya.