Atalia Ridwan Kamil Dinobatkan sebagai Pejuang Perempuan di Masa Pandemi COVID-19

Lewat penghargaan ini, ia pun mengapresiasi KNPI Jabar yang menaruh perhatian dan kepedulian terhadap perempuan-perempuan hebat di Jabar. Hal ini memotivasi dirinya dan perempuan lain untuk terus memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat.
“(Penghargaan) ini juga menginspirasi perempuan lainnya sehingga di masa depan akan lebih banyak lagi perempuan-perempuan yang mau terjun secara langsung, tidak saja memantapkan urusan ketahanan keluarga tapi juga bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Atalia.
“Yang dilakukan KNPI ini sebagai bentuk apresiasi bahwa perempuan sudah dianggap penting seperti laki-laki, jadi sekarang perempuan pun diberi peran sama untuk memberikan solusi bagi masalah dan pembangunan bangsa,” tambahnya.
Sementara itu, Ketua DPD KNPI Jabar Rio F. Wilantara berujar, di momentum Hari Sumpah Pemuda ke-92 pada 28 Oktober 2020 ini, pihaknya ingin memberikan apresiasi kepada perempuan-perempuan hebat yang tidak kalah mengemban tugas berat seperti laki-laki.
“Mengapa penghargaan ini perlu diadakan karena kami melihat tugas perempuan sama beratnya dengan laki-laki. Banyak sekali perempuan yang memegang peran sentral artinya ada keseimbangan antara peran laki-laki dan perempuan,” ujar Rio.