
“Kegiatan bakti sosial dengan upaya pelestarian lingkungan ini merupakan salah satu cara kita mencintai bumi dan berterima kasih kepada Sang Pencipta. Apalagi, kini banyak bencana terjadi, termasuk di Jabar, karena kelalaian manusia yang lupa akan alam dan lingkungan mereka,” ucapnya.
Ia menambahkan, dalam momentum HUT ke-48, PDI Perjuangan memiliki dua rangkaian kegiatan lainnya untuk memecahkan rekor Muri, yakni webinar dengan peserta terbanyak dan pembuatan tumpeng terbanyak.
Webinar diikuti oleh seluruh jajaran PDI Perjuangan dari tingkat pusat, DPD, DPC, PAC, dan ranting seluruh Indonesia.
Sementara, tiap tingkatan partai membuat 48 tumpeng, yang nantinya dibagikan kepada masyarakat.
“Nanti pada 23-24 Januari, kita akan mencatat rekor Muri dari penanaman pohon yang dilakukan seluruh kader PDI Perjuangan. Seluruh kegiatan dilaksanakan dengan protokol kesehatan, sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 di Jabar,” katanya.