Bantu Polisi Terbakar, Siswa SMK Cianjur Mendapat Penghargaan Kapolda Jabar

Aksi heroik siswa SMK Cianjur Moch Ridwan Suryana membantu Aiptu Erwin yang terbakar hidup-hidup mendapat apresiasi dari Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi. Kapolda menilai aksi Ridwan termasuk tindakan yang berani.
“Anak SMA tadi itu luar biasa. Saya tanya motivasinya apa dia jawab kemanusiaan. Orang terluka, jadi korban harus ditolong,” ucap Rudy di Mapolda Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung.
Ridwan merupakan siswa kelas XII SMK Pasundan Cianjur. Saat aksi demo mahasiswa di Cianjur, Ridwan dengan sigap membantu Erwin yang terbakar api.
“Anak seumur gitu sanggup menanggung risiko dengan mengulurkan tangannya membantu. Setelah itu katanya dia nyari minum dan beri minum. Bayangin anak segitu masih membimbing orang yang dapat kesusahan. Untuk itu kami beri penghargaan,” kata Rudy.
Sementara itu Ridwan mengaku aksinya tersebut atas dasar kemanusiaan. Ridwan dengan spontan menolong Aiptu Erwin yang terbakar hidup-hidup.
“Motivasi atas dasar kemanusiaan, ada orang yang kesakitan, butuh bantuan, butuh pertolongan ya kita bantu,” kata Ridwan.







